Selasa, 24 Mei 2011

Ter. Komp. Perbankan 7


= ANJUNGAN TUNAI MANDIRI =
  
Salah satu layanan bank yang sudah umum digunakan orang adalah ATM  (Automated Teller Machine) atau Ajungan Tunai Mandiri. ATM merupakan layanan berupa mesin elektronik yang berfungsi untuk melakukan penarikan, transfer uang, penarikan tunai, pembayaran layanan publik tertentu dan lain lain menggunakan kartu yang telah diberikan oleh pihak bank kepada para nasabah yang memiliki rekening disuatu bank.
kartu ATM adalah fasilitas dari bank yg diberikan kepada nasabah untuk mempermudah nasabah dalam bertransaksi, nasabah kini tidak perlu mengantri panjang untuk bertransaksi, tapi kartu ATM ini tidak semua bank mengharuskannya misalkan simpedes dari BRI namun kalau nasabah itu menginginkannya bank tersebut dapat memberikan fasilitas itu.
Untuk membuat kartu ATM ini persyaratannya, ya harus punya rekening tabungan, kartu identitas dan biasanya dikenakan biaya pembuatan (masing-masing bank mengenakan tarif yg berbeda) dan tiap bulannya harus dipotong untuk biaya bank
kartu ATM ini jg dapat berfungsi sebagai kartu kredit jika kartu ATM tersebut over limited tp dengan batasan tertentu dan juga anda akan memperoleh bunga.

Hal yang paling disukai pengguna ATM adalah jika mesin Anjungan Tunai Mandiri tersebut ada diberbagai tempat public, sehingga memudahkan para pengguna untuk melakukan berbagai transaksi diberbagai tempat. Namun umumnya mesin tersebut ditempatkan pada suatu lokasi yang strategis demi menjaga kenyamanan para pengguna.
Hal lain yang menjadi pertimbangan pengguna adalah beroperasinya mesin ATM tersebut 24 jam, dimana disaat tertentu, waktu yang tidak bisa kita tentukan, atau butuh uang secara mendadak kita dapat mengambilnya, dan mungkin itulah salah satu pentingnya dan membantunya layanan ATM.
Menyangkut keterbatasan layanan ATM tidak semua bank tentunya memiliki layanan 24 jam, tentunya fasilitas ATM bersama dapat menjadi alternative pengguna kartu ATM, jika bank tempat kita membuka rekening memiliki layanan kerjasama tersebut. Tentunya akan ada biaya tambahan yang akan dikenakan. Untuk mengetahui tentang jumlah potongan, bunga, biaya yang dikenakan selama kita menggunakan ATM dapat kita lihat  dengan melakukan print atas buku tabungan.
Hal lain yang perlu kita perhatikan dalam menggunakan ATM adalah penggunaan PIN yang sebaiknya hanya kita yang tahu dan penggantian PIN jika kita merasa tidak aman adalah hal penting untuk menghindari kejahatan. Maraknya pembobolan ATM dengan berbagai modus tentu sangat meresahkan masyarakat pengguna. Penggunaan mesin ATM dilokasi yang aman dan memiliki layanan keamanan adalah salah satu pilihan yang baik.
Demikian halnya penyedia layanan mesin tersebut, sebagai suatu layanan public diharapkan ATM dapat menjalankan fungsinya dengan baik untuk itulah para pengelola ATM yang bersangkutan harus lebih memberikan pelayanan yang lebih baik lagi, baik ditingkat kinerja maupun securitynya. Anjungan Tunai Mandiri (ATM) merupakan salah satu wujud dari pesatnya perkembangan teknologi di bidang perbankan yang menjalankan fungsinya secara otomatis selama 24 jam. Tetapi, meskipun ATM telah terotomatisasi, kinerjanya harus selalu dianalisis untuk mengetahui sampai sejauh mana ATM tersebut dapat bekerja dengan baik. sistem kinerjanya, khususnya terhadap kecepatan transaksi penarikan tunai, informasi saldo rekening tabungan, ganti PIN rekening tabungan, pembayaran kartu kredit dan pemindahbukuan dari rekening tabungan. Karena kecepatan merupakan salah satu faktor penting dari pemanfaatan teknologi, maka ATM sangat memerlukan perbaikan yang terus menerus. Dan karena pentingnya mengetahui kinerja ATM, maka diperlukan suatu kegiatan analisis terhadap kinerja ATM sehingga diharapkan dapat memberikan tindak lanjut ke arah perubahan yang lebih baik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar